Penyebab Rambut Rontok Setelah Hamil

Penyebab Rambut Rontok Setelah Hamil . Penyebab dan solusi kerntokan rambut setelah melewati masa kehamilan itu sangat penting. Jika rambut Anda rontok mengalami hal ini, Anda tidak sendirian. Jutaan wanita yang sedang hamil juga mengalami masalah yang sama. Kerontokan ini bervariasi, ada yang masih dalam batas normal (tidak lebih dari 100 helai perhari), hingga ada yang sudah parah. Sebenarnya apa penyebab rambut rontok di masa kehamilan?


Rambut adalah mahkota perempuan yang paling berharga. Rontoknya rambut adalah masalah yang paling ditakutkan oleh semua wanita karena rambut adalah bagian tubuh yang selalu wanita banggakan. Anda tidak bisa mengetahui kapan masa-masa kerontokan rambut akan menyerang Anda. Namun ada masa di mana Anda pasti akan mengalami masa kerontokan rambut.


Penyebab Rambut Rontok Setelah Hamil


Menurut Dr. Robert Jones dari Hair Transplant Centre, seorang wanita yang mengalami kerontokan sebanyak 80 hingga 90 persen disebabkan karena genetika atau keturunan, dilansir Readers Digest. Tetapi ada juga penyebab kerontokan lain, misalnya:


  1. Masalah pada kelenjar tiroid
  2. Perubahan hormon, misal kehamilan
  3. Efek samping obat
  4. Stres
  5. Pertambahan usia
  6. Kurangnya konsumsi zat besi
  7. Tidak cocok produk perawatan rambut


Menurut Dr Robert, biasanya wanita sudah kehilangan 25 persen rambutnya sebelum menyadari mengalami masalah kebotakan. Karena itu, sebelum rambut Anda botak, perhatikan kerontokan yang terjadi pada rambut Anda.



Pengaruh Hormon Saat Kehamilan Untuk Melindungi Bayi

Dr. Schwartz dalam situs Newsmaxhealth.com menjelaskan bahwa faktor paling mungkin adalah pengaruh perubahan hormon selama masa kehamilan.


"Keseimbangan hormon Anda bergeser secara drastis dan hormon tersebut akan digunakan sangat banyak untuk pertumbuhan janin. Saat bayi sudah lahir, hormon tersebut akan kembali normal untuk melindungi Anda, para ibu," demikian yang ditulis Dr. Schwartz.



Namun kadang, rambut masih tetap rontok beberapa bulan setelah melahirkan. Dr. Schwartz menjelaskan bahwa hal ini lebih mungkin disebabkan oleh stres. Wanita yang baru melahirkan sering berada dalam kondisi lelah, bangun tengah malam, kurang tidur dan stres karena tugas baru sebagai ibu.


Pengaruh stres inilah yang pada akhirnya merusak kesehatan rambut dan menyebabkan rambut rontok. Namun Anda bisa mengurangi kerontokan tersebut dengan beberapa cara di bawah ini:


Gunakan Tonik Rambut Alami

Tonik Rambut Alami adalah cara yang ampuh untuk menguatkan akar rambut, baik di masa kehamilan atau setelah melahirkan. Akan lebih baik jika tonik ini berbahan dasar alami atau Anda buat sendiri. Anda bisa memakai minyak kemiri, oleskan di kulit kepala, diamkan minimal 1 jam, lalu keramas seperti biasa.

Perhatikan Nutrisi

Selain untuk janin, Anda harus memastikan bahwa tubuh Anda sendiri tidak kehilangan nutrisi. Pastikan Anda tetap mengonsumsi buah segar, ikan laut, daging, ayam dan sayuran hijau yang memiliki kandungan vitamin yang banyak.

Minum Vitamin Rambut


Jika kerontokan rambut Anda sudah parah, Anda bisa konsultasikan pada dokter. Biasanya, dokter akan memberikan vitamin khusus yang bisa Anda minum secara rutin. Pastikan Anda tidak minum sembarang obat saat sedang mengandung.




Sebagai upaya dari dalam, Anda bisa mencoba mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin B12 atau suplemen yang mengandung zat besi (biasanya untuk mengobati anemia). Hindari mengikat atau menggulung rambut terlalu ketat. Saat rambut Anda sedang rontok, hindari ekstensi rambut agar akar yang lemah tidak semakin memperparah kerontokan rambut.

Belum ada Komentar untuk "Penyebab Rambut Rontok Setelah Hamil"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel